Menunda-nunda adalah tanda ketidakrelaan

0
81

Pdt. Suta Prawira,

Menunda-nunda adalah sebuah penyakit akut yang bisa melanda setiap orang. Ada banyak kegagalan bisa bersumber dari kebiasaan untuk menunda-nunda melakukan sesuatu yang penting dalam kehidupan kita, bahkan menunda dapat  berarti kita menutup kesempatan bagi Allah untuk mencurahkan berkat dalam kehidupan kita

Jemaat Korintus adalah salah satu jemaat yang selalu menunda-nunda komitmen yang pernah di buat, sehingga Paulus merasa perlu untuk mengingatkan jemaat akan komitmen mereka untuk melakukan pelayanan kasih bagi orang-orang Kudus di Yerusalem

Jemaat Korintus menunda untuk berbuat bukan karena tidak memiliki apa yang dijanjikan,  tapi mereka menunda karena tidak memiliki ketulusan dan kerelaan untuk menyatakan kasih olehkarena itu Ia mengatakan: Sebab jika kamu Rela untuk memberi, maka pemberianmu akan diterima,kalau pemberianmu itu berdasar apa yang ada padamu, bukan berdasarkan apa yang tidak ada padamu ( 2 Korintus 8:12)

Bagaimana dengan anda, adakah anda sedang menunda-nunda komitmen anda kepada Tuhan atau kepada orang lain atau bahkan kepada diri sendiri?

RELATED ARTICLE  Jangan Duakan Tuhan