Refleksi Harian 17 April 2015

0
51

Daniel 10:2-19
1Yohanes 2:26-28

Sudah berapa lama Anda menjadi orang Kristen? Beberapa dari kita mungkin terlahir dalam keluarga Kristen, beberapa lainnya baru menjadi Kristen belakangan. Mungkin juga, sekalipun bertumbuh dalam keluarga Kristen, namun baru belakangan kita mengalami momen tertentu di mana kasih dan pertolongan Tuhan kita rasakan sedemikian rupa sehingga kita baru menghayati iman Kristen kita.

Dalam perjalanan hidup kita, senantiasa ada pergerakan naik-turun dalam kesadaran kita akan kehadiran dan penyertaan Tuhan dalam kehidupan kita. Sekalipun saat ini kita merasa kita memiliki iman yang kuat, mungkin saja minggu depan kita kehilangan kepercayaan kita. Ketika kita mampu bersyukur atas kebaikan Tuhan dalam kehidupan kita, orang lain mungkin tengah menangis karena kehilangan, dan beberapa waktu yang akan datang mungkin kitalah yang berada di posisi tersebut.

Kehidupan kita mungkin mengalami naik-turun, dan akan ada saatnya kita merasa kesakitan dan tidak memiliki kekuatan lagi. Mungkin kita kehilangan iman kita, dan kita merasa gagal sebagai orang Kristen. Di saat seperti itulah, Firman Tuhan menguatkan kita: Hai engkau yang dikasihi, janganlah takut, sejahteralah engkau, jadilah kuat, ya, jadilah kuat!

RELATED ARTICLE  Setiap Orang Istimewa