Sesungguhnya tidak ada orang ‘Bodoh’

0
67

Sesungguhnya tidak ada orang ‘Bodoh’

Pengkhotbah 10 : 3

Ada orang yang sadar bahwa ia pandai, ada orang bodoh yang sadar bahwa ia bodoh. Ada orang pandai yang tak sadar bahwa ia pandai namun ada juga orang yang bodoh tanpa menyadari kebodohannya. Orang yang terakhir ini sungguh pantas untuk dikasihani dan dalam taraf tertentu perlu diwaspadai. Orang pandai yang tidak menyadari kepandaiannya tentu tidak dapat memanfaatkan kepandaiannya untuk kehidupan. Orang bodoh yang tidak sadar kebodohannya dapat bertindak mempermalukan dirinya bahkan dapat menyebabkan kerusakan. Ia memandang dirinya dan berlagak pintar, dan memandang orang lain tidak berpengetahuan serta meremehkan sesamanya. Seperti kata sang Pengkhotbah : “juga kala ia berjalan di lorong, orang bodoh itu tumpul pikirannya, dan ia berkata kepada setiap orang: “Orang itu Bodoh !” (Pkh. 10:3). Mari kita terus mawas diri dan jangan pernah memandang sesama sebagai orang bodoh, yang tidak tahu apa-apa, sebab sesungguhnya tidak ada orang bodoh.

Pdt. Arliyanus Larosa

 

RELATED ARTICLE  Motivasi Beribadah